Powered By Blogger

Rabu, 01 Juni 2016

Kereta Api Segera Lintas Kalimantan karya Rangga



Kereta Api Segera Lintas Kalimantan
( Rangga Syahputra 1301311362 )


Borneo - Kalsel, Kaltim dan Kalteng akan segera memiliki Ular Baja atau Kereta Api yang akan dilaksanakannya proyekni pada tahun 2017 nanti. dan persiapan-persiapan ini akan dilaksanakan insya allah pada tahun ini, tahun 2016 dan diharapkan pada tahun 2019 ular baja atau Kereta Api ini bisa digunakan.

Ketiga provinsi ini selain mempersiapkan teknis dan lahan untuk pembangunan Rel kereta Api juga harus memiliki atau mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) yang paham mengenai Perkeretaapian ini. mengingat di kalimantan tidak memiliki SDM yang paham mengenai perkeretaapian. Adapun tindakan Pemprov memiliki wacana akan mengirim SDM yang ada di kalimantan keluar kalimantan untuk bisa belajar mengenai Alat transportasi baru ini yang akan di programkan atau dicanangkan di Kalimantan. 

Program ini yang akan dilakukan di kalimantan merupakan program rencana nasional pembangunan rel kereta api diluar jawa. yang saat ini di Indonesia yang memiliki Rel kereta Api hanya di Pulau Jawa dan Sumatera. rencana megaproyek ini akan memerlukan anggaran sekitar 22.9 trilliun. dan pembangunan ini akan dibangun 2.428 Km.

Dan Masyarakat Indonesia menyambut sangat antusias khususnya masyarakat Kalimantan dengan adanya megaproyek yang dicanangkan oleh Pemerintah ini, merekapun berharap semoga Program Rencana Nasional pembangunan Rel Kereta Api di luar jawa ini, bisa sampai atau juga dibangun di semua Provensi atau pulau-pulau yang ada di Indonesia nantinya. Sehingga dengan di adakan nya program rencana ini dapat memudahkan masyarakat dalam bertransportasi. Dan juga salah satu penanggulangan bebas macet di tahun mendatang.

Komentar